
Tiga Tugas Penting Toba Caldera adalah Konservasi, Edukasi dan Pemberdayaan Masyarakat
Sabtu, 25 Oktober 2025
Audiensi BP.TCUGGp dengan Konsulat Jenderal Singapura, Medan
Senin, 17 November 2025Badan Pengelola Toba Caldera UNESCO Global Geopark (BPTCUGGp) melakukan audiensi dengan Konsulat Jenderal Malaysia di Medan pada Jumat, 07 November 2025, bertempat di Kantor Konjen Malaysia, Jalan Diponegoro, Medan. Pertemuan yang berlangsung pukul 09.00–10.45 WIB itu dipimpin oleh General Manager BPTCUGGp, Dr. Azizul Kholis, serta Konsulat Jenderal Malaysia Medan, Bapak Shahril Nizam bin Abdul Malek. Audiensi ini menjadi langkah strategis untuk memperkuat hubungan kerja sama lintas negara dalam pengelolaan dan pengembangan geopark berkelanjutan.

Dalam kesempatan tersebut, BPTCUGGp memaparkan peran, struktur, dan mandat kelembagaannya sebagai lembaga resmi di bawah Gubernur Sumatera Utara yang bertanggung jawab atas pengelolaan Toba Caldera UNESCO Global Geopark sejak penetapannya oleh UNESCO pada 2020. Penjelasan ini sekaligus meluruskan perbedaan kelembagaan antara BPTCUGGp dan Badan Pelaksana Otorita Danau Toba (BPODT), yang berada di bawah Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, guna menghindari tumpang tindih pemahaman di lapangan.
Pertemuan ini juga membahas peluang kerja sama bilateral antara Indonesia dan Malaysia, khususnya dalam bidang edukasi geopark, promosi pariwisata berkelanjutan, serta penguatan diplomasi kebudayaan. Malaysia sebagai negara yang memiliki Langkawi UNESCO Global Geopark dan minat tinggi terhadap geotourism dinilai sebagai mitra potensial bagi Toba Caldera UGGp. BPTCUGGp turut menawarkan pengembangan program “Sister Geopark Goes to Campus” yang berfokus pada pertukaran pelajar, kolaborasi akademik, dan pertukaran penelitian antarmahasiswa serta pelajar dari kedua negara.

Selain itu, kedua pihak membahas rencana pemasangan panel informasi geopark secara timbal balik di Indonesia dan Malaysia sebagai bagian dari upaya memperluas jejaring promosi kawasan geopark di Asia Tenggara. Kolaborasi ini sejalan dengan komitmen BPTCUGGp terhadap pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya pada sektor pendidikan, kota berkelanjutan, dan kemitraan global. Audiensi ini diharapkan menjadi pondasi awal terwujudnya kerja sama konkret demi memajukan geopark sebagai jembatan bagi masyarakat, pendidikan, dan keberlanjutan.
⸻




